Ini Penyebab Hasil Nastar Kurang Sempurna

Rep: Santi Sopia/ Red: Andi Nur Aminah

Senin 27 Jun 2016 16:37 WIB

Fatmah Bahalwan, pendiri Natural Cooking Club Foto: Facebook Fatmah Bahalwan, pendiri Natural Cooking Club

REPUBLIKA.CO.ID, Setiap ibu tentunya mengiinginkan kue nastar hasil buatannya tampak sempurna. Tak hanya soal rasa, tampilan nastar yang menarik, pastinya, turut menjadi perhatian para ibu.

Tetapi, tak sedikit yang acap kali melakukan kesalahan dalam proses pembuatan nastar. Sehingga hasil nastar pun kurang memuaskan dan tidak sesuai harapan.

Pendiri Natural Cooking Club (NCC), Fatmah Bahalwan melihat, kesalahan paling tinggi para ibu, biasanya pada saat mengocok bahan baku. Inilah proses kunci yang menentukan baik buruknya olahan maupun tampilan nastar nantinya. "Kesalahan saat pembuatan, seperti mengocok mentega dan gula halus terlalu lama sehingga hasilnya meleber," ujar Fatmah.

Selebihnya, lanjut dia, masalah yang paling banyak dialami, yaitu seperti hasil kue nastar yang tampak retak. Ini disebabkan pembuat kue belum pandai mengatur suhu panggangan. Tak hanya itu, tidak seimbangnya isian nanas juga kerap kali membuat bagian mulut kue pecah-pecah.

"Suhu harus pas saat memanggang, isian nanas yang lebih besar dari adonan juga bisa menjadikan tampilan kue retak," jelasnya menambahkan.

(Baca Juga: Nastar Klasik Tetap Tren di Tengah Banyaknya Variasi Nastar)

Terpopuler